Polres Karawang Perketat Pengamanan di Area Proyek Kereta Cepat, Penjagaan Siang dan Malam Diberlakukan

Kamis, 15 Juni 2023 – 00:05 WIB
Polres Karawang Perketat Pengamanan di Area Proyek Kereta Cepat, Penjagaan Siang dan Malam Diberlakukan - JPNN.com Jabar
Ilustrasi proyek kereta cepat Jakarta-Bandung. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

Kemudian pelaku lainnya berinisial SF (23), DW (46), EN (38), MW (46) dan AA (38).

Para pelaku ditangkap pada Kamis (1/6) setelah berkomplot melakukan pencurian baut dan kabel tembaga proyek kereta api cepat Jakarta-Bandung di sekitar Desa Parungmulya, Kecamatan Ciampel, Karawang.

Wakapolres menyampaikan, pengungkapan kasus itu terungkap saat petugas berpatroli di lokasi, dan mendapati kabel tembaga cetenary overhead dan baut yang terpasang untuk kereta cepat yang ada di lokasi telah hilang.

Setelah menerima laporan, pihak kepolisian langsung melakukan penyelidikan dan memintai keterangan sejumlah pihak, serta berupaya mendeteksi ciri-ciri pelaku yang melakukan pencurian di lokasi proyek kereta api cepat.

Prasetyo menyampaikan, pada awalnya pihaknya menangkap empat pelaku pencurian di lokasi proyek kereta api cepat itu di wilayah Kecamatan Ciampel.

Selanjutnya, dari hasil pemeriksaan itu berkembang, dan polisi langsung memburu serta melakukan penangkapan dua pelaku lainnya di wilayah Kecamatan Telukjambe Timur. (antara/jpnn)

Polres Karawang memperketat pengamanan di area proyek pembangunan jalur kereta cepat demi mencegah pencurian material, seperti rel, besi dan kabel tembaga.

Redaktur & Reporter : Yogi Faisal

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News