Polisi Tangkap Pegawai Travel yang Bawa Kabur Uang Karya Wisata SMAN 21 Bandung
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Polrestabes Bandung bersama Polsek Buah Batu menangkap pegawai travel PT GTI yang diduga membawa kabur uang Rp400 juta untuk karya wisata siswa SMAN 21 Bandung.
Pegawai lepas ini adalah tour leader (TL) di perusahaan Grand Travelling Indonesia dengan nama Indah Chantika Lestari (33).
“Sudah diamankan atas nama ICL tersangka dugaan kasus penipuan atau penggelapan uang travel yang direncanakan untuk kegiatan travelling SMAN 21 ke Yogyakarta,” kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Budi Sartono di Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, Kamis (25/5).
Saat ini, kata Budi, pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap pelaku untuk mengungkap motif dan aliran uang yang digelapkan oleh pelaku.
Ada pun dari pemeriksaan sementara, uang senilai ratusan juta yang digelapkan oleh pelaku dipakai untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
“Hari ini kami lakukan pemeriksaan mendalam di Polrestabes Bandung nanti didalami motif dan uangnya ke mana saja. Ditangkap di Cilengkrang,” jelasnya.
Sebelumnya, sebanyak 350 siswa SMAN 21 Bandung gagal berangkat karya wisata ke Yogyakarta diduga uang dibawa kabur oleh oknum pegawai travel.
Untuk mengikuti kegiatan itu, tiap murid dibebankan biaya senilai Rp 1,3 juta.
Pegawai lepas travel PT GTI yang diduga membawa kabur uang karya wisata siswa SMAN 21 Bandung ditangkap polisi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News