Mengkritisi Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Medsos, Berujung Petaka Bagi Seorang Guru

Rabu, 15 Maret 2023 – 13:53 WIB
Mengkritisi Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Medsos, Berujung Petaka Bagi Seorang Guru - JPNN.com Jabar
Tangkapan layar kritikan guru ke akun media sosial Ridwan Kamil. Foto: Source for JPNN

Sabil menuturkan, per hari ini dirinya sudah tidak lagi mengajar di lembaga sekolah. Sudah jatuh tertimpa tangga, Ia juga terancam masuk daftar hitam bidang pendidikan, karena Data Pokok Pendidikan (Dapodik) yang dihapus secara permanen.

“Saya sudah tidak lagi mengajar di lembaga pendidikan. Saya mendapatkan kabar kalau Kantor Cabang Dinas Pendidikan (KCD) X Jawa Barat dan Dinas Pendidikan Jabar bagian dari GTK, menghubungi operator sekolah dan kepala sekolah. Katanya, akan mengundang saya untuk dimintai keterangan saya, tapi sampai saat ini belum dapat infonya,” ujarnya.

Atas tindakannya melakukan kritik itu, Sabil juga mendapatkan kabar bahwa Dapodiknya terancam dihapus yang berdampak dirinya tak akan bisa mengajar di sekolah manapun.

Sementara itu, ihwal alasannya menuliskan komentar itu hanya bermaksud menanyakan saja soal jas kuning yang dipakai Emil.

“Biasa kritik, memang menggunakan kata maneh. Kritik yang menanyakan sih, karena beliau pakai jas kuning di depan anak sekolah melalui zoom,” ucapnya.

Adapun kalimat ‘maneh’ dalam bahasa Sunda memiliki artian ‘kamu’. Bahasa Sunda memiliki tingkatan bahasa undak usuk, seperti bahasa sunda kasar, akrab, dan halus.

Setiap percakapan yang berbeda usia pun, bahasa sunda memiliki jenjang percakapan.

Sementara ‘maneh’ termasuk dalam Bahasa Sunda non-baku. Dalam keseharian, bisa juga ‘maneh’ atau ‘kamu’ digunakan untuk teman sebaya yang akrab.

Seorang guru honorer di Cirebon terancam dipecat dari sekolahannya setelah menyampaikan kritiknya terhadap Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Begini ceritanya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News