SDN Panaragan Kidul Minim Perhatian, Gus M Murka: Kok Bisa Dekat Istana Bogor Ada Seperti Ini
Padahal 20 persen anggaran di dalam APBD Kota Bogor sudah disiapkan untuk sektor pendidikan, tetapi nyatanya masih tidak bisa memberikan kualitas pendidikan yang lebih baik.
"Kami sudah menekankan bahwa 20 persen anggaran untuk sektor pendidikan harus memberikan kualitas pendidikan yang nyata. Tetapi kalau begini, tentu akan kami tindak lanjuti," tuturnya.
Tak hanya memanggil (Disdik) Kota Bogor untuk melakukan evaluasi, Gus M juga menegaskan akan menyurati Wali Kota Bogor Bima Arya untuk segera memperbaiki SDN Panaragan Kidul.
"Kami juga akan surati Wali Kota Bima Arya untuk menindaklanjuti perbaikan di SDN Panaragan Kidul," terangnya.
Kepala Sekolah SDN Panaragan Kidul, Siti Horisoh menjelaskan beberapa kerusakan ruang kelas sudah terjadi sejak 2005 dan ruang guru sejak 2010.
Pihak sekolah juga sudah mengajukan perbaikan setiap tahunnya. Namun, hingga saat ini belum mendapatkan kepastian.
"Kami sudah berusaha mengajukan ke dinas sejak Oktober, dan kami juga mengajukan ke kelurahan melalui Musrenbang. Kasihan anak-anak," ujarnya.
Bahkan untuk meminimalisir kerusakan pihaknya pun menutup beberapa ruang kelas.
Sudah 10 tahun SDN Panaragan Kidul tak terima bantuan dari Pemkot Bogor, padahal lokasinya tidak kurang dari 1 kilometer dari Istana Bogor dan Kantor Wali Kota.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News