Semua di Tangan Polresta Bogor Kota

Senin, 20 Februari 2023 – 22:00 WIB
Semua di Tangan Polresta Bogor Kota - JPNN.com Jabar
Ilustrasi: Aplikasi Beam sebagai gerbang utama mengakses sepeda listrik di Kota Bogor. Foto: sources for JPNN

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Setelah menerima banyak pertanyaan dan keluhan dari warga Bogor, Beam telah siap mengaktifkan armadanya dan beroperasi kembali di Kota Bogor.

Kendati demikian, hingga saat ini pihak Beam masih menunggu izin dari Polresta Bogor Kota.

Dalam beberapa minggu terakhir, banyak warga Bogor yang mempertanyakan kapan Beam akan kembali beroperasi.

Namun, Beam yang kini memiliki lebih dari 60.000 pengguna terdaftar, belum bisa memberikan kepastian terkait hal tersebut.

Sejumlah pengguna Beam pun mengutarakan kekesalan dan kekecewaan mereka.

“Sebel, sudah top up tetapi malah off semua unit nya,” ujar pelanggan setia Beam, Arifudin Mora, Senin (20/2).

Hal senada juga diungkapkan pelanggan setia Beam lainya, Solehudin.

Soleh merasa geram lantaran dirinya tidak bisa menikmati sepeda listrik pabrikan Beam tersebut.

PT Beam Mobility Indonesia masih menunggu izin dari Polresta Bogor Kota ihwal operasional Beam di Kota Bogor.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News