Teruntuk Kadisdik Baru, Ada Pesan Penting Nih Dari Komisi IV Ihwal Kondisi Gedung SMPN 20 Kota Bogor

Rabu, 15 Februari 2023 – 14:10 WIB
Teruntuk Kadisdik Baru, Ada Pesan Penting Nih Dari Komisi IV Ihwal Kondisi Gedung SMPN 20 Kota Bogor - JPNN.com Jabar
Komisi IV DPRD Kota Bogor lakukan sidak di SMPN 20 Kota Bogor. Foto : Source for JPNN.

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Komisi IV DPRD Kota Bogor melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke SMPN 20 Kota Bogor, Selasa (14/2).

Sidak tersebut dilakukan lantaran adanya laporan warga yang mengadukan kondisi sekolah yang sudah memprihatinkan.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Komisi IV, Akhmad Saeful Bakhri, serta anggota Komisi IV yakni, Devi Prihatini Sultani, Pepen Firdaus, Lusiana Nurissiyadah, Eny Indari, Dody Hikmawan dan Sri Kusnaeni.

Dari hasil sidak, ruang perpustakaan di SMPN 20 Kota Bogor sudah tidak bisa lagi digunakan karena dianggap membahayakan dan ditakutkan ambruk.

Sehingga ruang laboratorium IPA yang berada di bawahnya juga perlu dikosongkan.

"Kondisi ruangan sudah tidak bisa digunakan, karena lantainya sudah goyang dan membahayakan. Maka ini perlu segera diintervensi," ujarnya, dikutip Rabu (15/2).

Pria yang akrab disapa Gus M ini bersama rombongan Komisi IV juga meninjau turap yang ada di sekitaran sekolah dan mendapati kondisinya mengkhawatirkan, karena sudah terdapat retakan sehingga mengancam bangunan sekolah karena rawan longsor.

"Jangan sampai kondisi ini dibiarkan dan menjadi bencana bagi para siswa. Dan ini merupakan pekerjaan rumah (PR) bagi Kadisdik yang baru," tuturnya.

Komisi IV DPRD Kota Bogor melakukan sidak ke SMPN 20 Kota Bogor karena adanya laporan masyarakat terkait kondisi sekolah yang memprihatinkan.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News