Tabrak Lari di Cianjur Mendapat Atensi Kapolri, Kapolres Cianjur Merespons

Kamis, 26 Januari 2023 – 15:00 WIB
Tabrak Lari di Cianjur Mendapat Atensi Kapolri, Kapolres Cianjur Merespons - JPNN.com Jabar
Ilustrasi kecelakaan maut di jalan raya. Foto: antara

Doni mengungkapkan, berdasarkan keterangan sembilan orang saksi yang dimintai keterangan, kendaraan sedan hitam merk Audi yang diduga sebagai pelaku masuk ke rombongan pengawalan.

Adapun kendaraan tersebut, tidak masuk ke dalam iring-iringan mobil pejabat itu.

“Ini semua mengarah pada kendaraan sedan hitam merk Audi jenis A8, dilihat dari bentuk dan hasil CCTV. Kendaraan tersebut masuk ke rombongan pengawalan, ngikut, jadi bukan rombongan inti dari pengawalan, tetapi ini rangkaian liar yang memaksa masuk ikut,” jelasnya.

Katanya, kendaraan ‘penyusup’ itu sebelumnya sudah masuk ke rombongan dari daerah Ciloto sampai ke lokasi kejadian.

“Rombongan pengawalan itu sudah kami cek dan tidak ada yang masuk, bukan bagian dari rombongan pengawalan, sudah kami pastikan dan koordinasikan karena pengawal ini dari Jakarta yang ada kegiatan di Cianjur dan Bandung,” ungkapnya.

Sebelumnya, seorang perempuan bernama Selvi Amalia Nuraeni (19) meninggal dunia diduga karena terlibat kecelakaan lalu lintas.

Namun, peristiwa ini mendapat atensi dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Kasus ini kemudian diangkat oleh netizen, salah satunya di media sosial Twitter. Cuitan yang dilengkapi oleh foto korban itu menuliskan informasi bahwa korban mengalami kecelakaan lalu lintas diduga tertabrak rombongan pejabat teras kepolisian.

Salah satu mobil dalam rombongan pejabat polisi di Cianjur diduga menabrak seorang perempuan hingga meninggal dunia. Jenderal Listyo langsung merespons.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News