Ada 'Imam Mahdi' di Karawang, MUI Jabar Merespons Keras
Sementara itu, perempuan yang duduk mengenakan baju berwarna kuning dan jilbab merah jambu mengaku sebagai Ratu Adil.
“Bahwa yang benama Ratu Adil, Imam Mahdi, Ratu Sunda sudah ada di Jawa Barat, Kuta Tandingan Krawang. Sekatang makanya bencana-bencana mungkin merajalela. Seluruh dunia yang bikin bencana adalah Imam Mahdi, yang bisa mengamankan Imam Mahdi. Semua urusan yang bisa adalah mengamankan Imam Mahdi,” tuturnya.
“Percaya syukur, enggak percaya dunia akan hancur,” sambung dia.
“Sekarang bukti dengan nyata Imam Mahdi sudah tiba di Karawang Kuta Tandingan Dunia. Selamat. Terima kasih,” imbuhnya.
Tiga orang dalam video itu pun mengaku berasal dari ‘Kerajaan Ratu Adil Imam Mahdi Republik Kuta Tandingan Dunia-Jawa Barat’.
Hal itu tertulis dari spanduk sederhana yang dipasang di belakang mereka. Dalam rekaman, kedua orang ini didampingi oleh seorang perempuan yang membawa bendera. (mcr27/jpnn)
MUI Jabar merespons beredarnya video dua orang warga di Karawang yang mengaku sebagai Imam Mahdi dan Ratu Adil.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News