Satu Kader PMII Dipukul Saat Unras, Pengurus Laporkan Oknum Polisi ke Propam
Minggu, 18 September 2022 – 16:16 WIB

Potongan video oknum polisi yang memukul anggota PMII Kota Bogor saat aksi unras menolak kenaikkan harga BBM di Istana Bogor pada Kamis (15/9). Foto: tangkapan layar video sources for JPNN
Dalam video, orang yang memukul itu tidak memakai atribut polisi, tetapi mengenakan pakaian kemeja polo berwarna hitam berbadan tegap.
Saat aksi demo berujung ricuh itu, orang tersebut langsung melayangkan tinjunya ke wajah anggota PMII tersebut.
Atas kejadian itu, PMII Kota Bogor membuat laporan ke Propam Polresta Bogor Kota.
Laporan pun diterima langsung oleh Brigadir Utama Paminal Sie Propam, Briptu Afrizal Gusnedy pada Jumat (16/9) sekitar pukul 18.00 WIB. (mcr27/jpnn)
PMII Kota Bogor melaporkan kejadian pemukulan yang dilakukan petugas kepolisian kepada anggotanya saat aksi unras di Istana Bogor.
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News