30 Orang Jadi Korban Kecelakaan Maut Truk Trailer Bekasi, Mayoritas Siswa SD dan Wali Murid
Hingga kini pihaknya mengonfirmasi 30 orang menjadi korban kecelakaan di ruas jalan itu.
"Korban sampai saat ini secara keseluruhan ada 30, tapi yang meninggal 10 orang. Untuk korban baik luka dan meninggal dunia, dilarikan ke RS Ananda dan RSUD Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi," katanya.
Saat ini seluruh korban, baik korban luka maupun meninggal dunia telah dievakuasi ke RS Ananda dan RSUD Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi.
Sekadar diketahui, kecelakaan truk trailer itu terjadi tepat di depan SDN Kota Baru II dan III Bekasi Barat, yang mayoritas korban adalah anak-anak yang baru saja keluar dari sekolah dan orang tua yang sedang menjemput anaknya pulang sekolah.
Selain itu, terdapat korban yang merupakan pengendara lain serta pedagang makanan yang mangkal di depan sekolah itu.
"Untuk kendaraan yang terlibat kecelakaan adalah truk trailer bermuatan besi, kemudia ada dua sepeda motor dan satu mobil pikap yang tertimpa tiang provider (telekomunikasi)," jelas Latif Usman.
Dirlantas menjelaskan kronologis kecelakaan berawal saat truk trailer bermuatan besi melintas dari arah Kranji ke Cakung, Jakarta Timur.
Saat tiba di tempat kejadian perkara (TKP), truk trailer itu berjalan oleng ke arah kiri.
Sebanyak 30 orang menjadi korban kecelakaan maut truk trailer di Jalan Sultan Agung, Bekasi Barat, Kota Bekasi. Tepatnya di depan SDN 2 dan 3 Kota Bekasi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News