Peringatan Terakhir Dari Kombes Ibrahim Kepada Calo Tiket Persib!

Jumat, 29 Juli 2022 – 18:30 WIB
Peringatan Terakhir Dari Kombes Ibrahim Kepada Calo Tiket Persib! - JPNN.com Jabar
Ilustrasi: Suasana di area Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

“Tetapi kami nanti rencananya akan sosialisasi hari ini. Karena memang masih akan ada rapat lanjutan untuk konsolidasi pengamanan di Polrestabes,” ujar Perwira Menengah Polri itu.

Sebelumnya, ribuan personel kepolisian diterjunkan dalam pengamanan laga kandang perdana Persib Bandung kontra Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (30/7).

Ibrahim mengatakan personel yang dikerahkan untuk pengamanan esok terdiri atas beberapa komposisi dengan pola pengamanan terbuka dan tertutup.

Pola pengamanan sistem ring akan dipakai polisi guna mengantisipasi kerumunan dan penonton tak bertiket di area stadion.

“Konsep pengamanan kami lakukan pola sistem ring. Jadi ada beberapa penyekatan dan barikade untuk meregulasi flow pengunjung yang datang. Penyeleksian pengunjung yang memang mempunyai tiket yang bisa masuk ke dalam,” ucap Ibrahim. (mcr27/jpnn)

Polisi bakal menindak tegas apabila ditemukan adanya transaksi jual beli tiket pertandingan di area Stadion GBLA.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News