3 Bulan Ambruk SDN Pancoran Mas 3 Tak Kunjung Diperbaiki Pemkot Depok
jabar.jpnn.com, DEPOK - Hingga saat ini Pemerintah Kota (Pemkot) Depok tak kunjung memperbaiki dua kelas di SDN Pancoran Mas 3 yang ambruk pada 19 April 2022 akibat angin puting beliung.
Salah satu guru SDN Pancoran Mas 3 Suryana mengatakan, hingga kini belum ada perbaikan sama sekali terhadap dua ruang kelas tersebut.
“Parah ini Pemkot Depok sampai saat ini belum ada perbaikan,” ucapnya saat dihubungin JPNN.com, Senin (4/7).
Padahal saat ini sedang libur tahun ajaran baru, sehingga sangat pas jika dilakukan perbaikan lantaran tidak akan menggangu proses belajar mengajar.
“Ini padahal libur tahun ajaran baru, sepertinya sampai masuk lagi juga belum ada perbaikan,” terangnya.
Pihaknya meminta agar perbaikan dapat segera dilakukan demi kenyamanan siswa dalam proses pembelajaran.
“Ini parah banget, yang datang sudah ada dari pemkot tetapi realisasinya belum ada,” tegasnya.
Berdasarkan informasi yang dirinya terima, proses perbaikan sekolah tersebut terkendala akibat anggaran yang belum ada.
Hingga kini atap SDN Pancoran Mas 3 belum juga ada perbaiki oleh Pemkot Depok, sejak ambruk April lalu akibat angin puting beliung.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News