Jadwal Keberangkatan Calhaj Bekasi, Lengkap!
jabar.jpnn.com, BEKASI - Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bekasi mengumumkan jadwal keberangkatan perdana jemaah calon haji (calhaj) Bekasi, setelah sempat tertunda dua tahun akibat pandemi Covid-19.
"Calhaj asal Kabupaten Bekasi akan berangkat perdana pada Jumat (10/6)," kata Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag Kabupaten Bekasi Nani Mulyani di Cikarang, Kamis (9/6).
Dia mengatakan sebanyak 404 calhaj asal Kabupaten Bekasi ditambah enam petugas haji akan diberangkatkan pada jadwal perdana itu. Mereka akan tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 10 secara nasional.
Keberangkatan kedua calhaj asal Kabupaten Bekasi dijadwalkan pada Rabu (22/6) dengan jumlah 404 jemaah yang tergabung dalam kloter 26.
Selanjutnya sebanyak 12 jemaah kloter 32 pada Minggu (26/6), 118 jemaah kloter 42 berangkat Kamis (30/6), dan terakhir 41 calhaj yang tergabung dalam kloter 44 akan berangkat pada Sabtu (2/7).
"Total ada 1.001 calhaj asal Kabupaten Bekasi yang akan diberangkatkan dalam lima kloter secara bertahap," katanya.
Baca Juga:
Dia menjelaskan sebanyak 1.001 jemaah itu merupakan bagian dari total 2.174 calhaj asal Kabupaten Bekasi yang sebelumnya dijadwalkan berangkat pada tahun 2020.
"Dari jumlah tersebut berlaku 46,5 persen dari kuota reguler. Jadi, jumlah jemaah haji Kabupaten Bekasi yang berangkat tahun ini hanya 1.001 orang," katanya.
Kementerian Agama (Kemenag) merilis jadwal keberangkatan calhaj asal Kabupaten Bekasi. Simak informasi lengkapnya di sini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News