Kinerja Bisnis Mentereng, Bank BJB Raih Penghargaan Bank Terbaik 2022
Tidak hanya itu, Dana Pihak Ketiga (DPK) bank bjb juga tumbuh 15,9 persen yoy menjadi Rp 128,3 Triliun dibandingkan periode yang sama tahun 2021, atau tumbuh di atas rata-rata industri perbankan yang hanya berada di level 12,1 persen.
Entitas dengan kode saham BJBR di Bursa Efek Indonesia ini juga berhasil menyalurkan pembiayaan Rp105,1 Triliun atau tumbuh sebesar 8,3 persen, atau tumbuh di atas rata-rata industri perbankan yang hanya berada di level 5,8 persen.
Dengan kualitas kredit terjaga dengan baik bank bjb mencatatkan rasio kredit bermasalah atau Non Performing Loan (NPL) turun dari 1,4 persen menjadi 1,2 persen.
“Penghargaan yang telah diraih ini akan menjadi motivasi bagi kami untuk terus mendorong bank bjb tumbuh, adaptif, dan agile dalam menghadapi berbagai situasi," tutup Devi. (mcr19/jpnn)
Bank Bjb raih penghargaan bank terbaik 2022 Kategori Kelompok Bank berdasarkan Modal Inti (KBMI) 2
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News