Kata Polisi, Kecelakaan Maut Bus Pariwisata di Ciamis Diduga Akibat Rem Blong

Minggu, 22 Mei 2022 – 23:30 WIB
Kata Polisi, Kecelakaan Maut Bus Pariwisata di Ciamis Diduga Akibat Rem Blong - JPNN.com Jabar
Polisi melakukan olah tempat kejadian perkara kecelakaan bus pariwisata Jalan Raya Payungsari, Dusun Pari, Desa Payungsari, Kecamatan Panumbangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Minggu (22/5/2022). ANTARA/HO-Pokja Polres Ciamis

"Kami belum bisa menyimpulkan dia kabur atau takut diamuk massa, tetapi ada jaminan perusahaan untuk mendatangkan sopir," katanya.

Kapolres menyampaikan kecelakaan bus pariwisata itu menyebabkan 24 orang harus dievakuasi ke tempat fasilitas pelayanan kesehatan setempat, sebanyak delapan orang sudah diperbolehkan pulang, dan sisanya masih menjalani perawatan medis.

"Korban meninggal dunia empat orang," singkatnya.

Sebelumnya, bus pariwisata yang membawa rombongan dari Tangerang, Banten, itu pulang dari wisata ziarah di Panjalu, Ciamis, kemudian terjadi kecelakaan saat di lokasi turunan.

Bus melaju tidak terkendali kemudian menabrak sejumlah kendaraan dan akhirnya berhenti setelah menabrak rumah di Jalan Raya Payungsari, Dusun Pari, Desa Payungsari, Kecamatan Panumbangan, Ciamis, Sabtu (21/5) sekitar pukul 17.30 WIB. (antara/jpnn)

Kepolisian Resor Ciamis menduga kecelakaan maut bus pariwisata di Ciamis terjadi gegara rem blong. Begini penjelasan lengkapnya.

Redaktur & Reporter : Yogi Faisal

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News