Truk Rem Blong Hantam Bangunan Resto Cepat Saji, 1 Orang Tewas

Selasa, 09 Juli 2024 – 12:10 WIB
Truk Rem Blong Hantam Bangunan Resto Cepat Saji, 1 Orang Tewas - JPNN.com Jabar
Unit Gakkum Satlantas Polrestabes Bandung olah TKP peristiwa kecelakaan truk rem blong di Jalan Setiabudi, Kota Bandung, Selasa (9/7/2024) pagi. Foto: sources for jpnn

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Sebuah truk menabrak bangunan, tiang listrik, dan pohon di Jalan Setiabudi, Kota Bandung. Akibatnya, dari tiga penumpang, satu orang meninggal dunia dan dua lainnya luka berat.

Kanit Gakkum Polrestabes Bandung AKP Arif Saepul Haris mengatakan, kejadian nahas tersebut terjadi pada Senin (8/7/2024) pukul 23.15 WIB.

Arif menjelaskan, kejadian ini berawal dari kendaraan truk Isuzu yang dikemudikan Leo Angwarmase diduga mengalami rem blong. Saat melaju menurun dari arah utara ke selatan, setibanya di TKP kehilangan kendali lalu oleng ke kanan menaiki trotoar.

Truk besar itu kemudian menabrak tiang listrik, pohon, dan juga bangunan makanan cepat saji di lokasi kejadian.

“Kendaraan truk Isuzu no polisi D 8384 LA dikemudikan Leo Angwarmase dengan penumpang Umay Sumarna dan Iseanto melaju menurun dari arah utara ke selatan, setiba di TKP hilang kendali lalu oleng ke kanan menaiki trotoar, kemudian menabrak tiang listrik PLN, pohon, pos security Hoka-hoka Bento,” kata Arif saat dikonfirmasi, Selasa (9/7/2024).

Akibat kejadian ini, satu orang pengemudi truk meninggal dunia dengan identitas Leo Angwarmase, pria beralamat di Jalan Maleer Utara RT 01/04, Kecamatan Andir, Kota Bandung.

Dua orang penumpang truk meninggal atas nama Umay Sumarna dan Iswanto.

“Kejadian ini masih dalam penanganan pihak kepolisian Unit Gakkum Satlantas Polrestabes Bandung,” tandasnya. (mcr27/jpnn)

Sebuah truk menabrak bangunan, tiang listrik, dan pohon di Jalan Setiabudi, Kota Bandung. Satu orang meninggal dunia.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia