Sabtu Sore, Arus Balik Lebaran di Cileunyi Ramai Lancar
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Pada H+5 Idulfitri atau Sabtu (7/5) ini, jumlah kendaraan yang masuk ke gerbang tol (GT) Cileunyi mulai meningkat.
Berdasarkan data yang diterima, sampai dengan siang hari, jumlah kendaraan yang melintasi GT Cileunyi berjumlah 20.161 kendaraan.
"Arus lalin (lalu lintas) pada Jumat kemarin jumlahnya 17.000 kendaraan, kalau hari ini mencapai 20.161. Tentunya ini ada peningkatan," kata Kepala Pos Pelayanan Terpadu Cileunyi, Kabupaten Bandung Kompol Wahyu di lokasi.
Berdasarkan pantauan di lapangan, jalur arteri dari arah GT Cileunyi maupun Nagreg menuju batas kota Bandung ramai lancar. Kendati sempat ada kepadatan, namun tidak mengular dan hanya berlangsung sesaat.
Kendaraan yang keluar dari GT Cileunyi pun sepi, sebaliknya kendaraan yang menuju gerbang tol justru lebih ramai.
"Kami pantau semuanya, baik melalui jalur protokol khususnya dari Cileunyi ke arah Cibiru batas kota maupun dari arah Nagreg ke arah gerbang tol tentunya ini ada peningkatan," jelasnya.
Lebih lanjut, pada Sabtu malam ini diperkirakan jumlah kendaraan yang melintasi Cileunyi akan ramai. Mengingat, besok adalah hari terakhir libur panjang Idulfitri.
Maka dari itu, pihaknya sudah menyiapkan petugas yang ploating di masing-masing titik yang berpotensi terjadinya peningkatan, baik itu kendaraan roda dua atau empat.
Arus balik lalu lintas pada H+5 lebaran di Jalan Cileunyi terpantau ramai lancar. Polisi sebut terjadi peningkatan jumlah kendaraan hingga siang ini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News