Libur Lebaran, Alun-alun Kota Depok Batasi Pengunjung Hingga 75 Persen

Rabu, 04 Mei 2022 – 16:35 WIB
Libur Lebaran, Alun-alun Kota Depok Batasi Pengunjung Hingga 75 Persen - JPNN.com Jabar
Potret kondisi Alun-alun Kota Depok. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, KOTA DEPOK - Alun-alun Kota Depok bisa menjadi salah satu pilihan untuk menghabiskan masa libur lebaran.

Alun-alun yang berlokasi di kawasan Grand Depok City (GDC) itu tetap beroperasi secara normal selama libur lebaran 1443 Hijriah.

Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas Taman Hutan Raya Kota Depok Lintang Yuniar Pratiwi, mengungkapkan Alun-alun Kota Depok sudah beroperasi sejak H+1 lebaran.

“Sejak awal lebaran, alun-alun sudah beroperasi secara normal,” ucap Lintang kepada JPNN.com, Rabu (4/5).

Untuk jam operasional Alun-alun Kota Depok hingga saat ini tidak ada perubahan dan masih sama dengan hari-hari biasanya.

“Jam operasional masih sama, yakni dari pukul 07.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB,” jelas Lintang.

Namun, karena masih dalam suasana pandemi Covid-19 jumlah pengunjung yang masuk pun dibatasi sesuai dengan kapasitas yang ditentukan.

“Untuk kapasitas pengunjung masih 70 persen dari kapasitas normal, karena kondisi masih pandemi Covid-19,” ujarnya.

Alun-alun Kota Depok tetap beroperasi normal selama libur lebaran 1443 Hijriah, dan untuk jumlah kunjungan dibatasi hanya 75 persen dari jumlah kapasitas normal
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News