6 Pernyataan Sikap MUI dan Warga Dalam Aksi Bela Palestina di Karawang

jabar.jpnn.com, KARAWANG - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Karawang menyampaikan enam pernyataan sikap masyarakat untuk Palestina dalam aksi solidaritas tanpa batas bela Palestina, di Karawang, Minggu (27/4).
Ketua MUI Karawang, KH Tajudin Nur membacakan langsung pernyataan untuk Palestina tersebut di hadapan ribuan masyarakat dari berbagai kalangan, di jalan Ahmad Yani Karawang.
Enam pernyataan sikap masyarakat Karawang tersebut di antaranya menyatakan penjajahan, diskriminasi rasial, perampasan, penghancuran dan genosida yang dilakukan oleh Israel selama ini, khususnya terhadap warga, wilayah, dan infrastruktur Palestina adalah bentuk kejahatan dan kemungkaran besar yang harus dilawan dan dihentikan.
Berjuang membela Palestina serta melawan penjajahan itu adalah jihad kemanusiaan dan keagamaan.
Kemudian pembelaan terhadap Palestina agar meraih kedaulatan dan kemerdekaan merupakan amanah konstitusi sebagaimana tertuang dalam Mukadimah Undang-undang Dasar 1945 yang harus ditunaikan hingga Palestina meraih kemerdekaannya dan Israel menghentikan agresi dan penjajahannya.
Selanjutnya, masyarakat Karawang bersama MUI, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dan ormas-ormas Islam, khususnya menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi serta dukungan kepada Pemerintah RI yang selama ini terus konsisten berjuang melalui berbagai forum internasional dan bantuan kemanusiaan mendukung perjuangan rakyat Palestina memperoleh kemerdekaannya.
Kiai Tajudin juga menyampaikan, masyarakat Karawang bersama MUI dan FKUB dan ormas-ormas Islam mengecam keras terhadap kejahatan agresi dan penjajahan Zionis Israel atas Palestina yang telah berlangsung lebih dari 75 tahun, dan atas genosida yang dilakukan Zionis Israel terhadap rakyat Gaza selama 18 bulan terakhir.
Penyataan lainnya ialah menyerukan kepada Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB), Organisasi Kerjasama Islam (OKI), Liga Arab, serta masyarakat internasional lainnya untuk meningkatkan upaya yang lebih efektif dan terukur menghentikan kejahatan Zionis Israel, dan segera menangkap serta mengajukan para pemimpin Zionis Israel yang bertanggung jawab atas genosida tersebut ke pengadilan Internasional (ICC).
Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Karawang menyampaikan enam pernyataan sikap masyarakat untuk Palestina dalam aksi solidaritas tanpa batas bela Palestina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News