GrabX Jadi Ajang Unjuk Gigi Dalam Menghadirkan Sederet Inovasi Baru

Grab Travel Pass: Asia Tenggara merupakan salah satu wilayah yang terkoneksi dengan baik di dunia.
Pada umumnya, wisatawan dapat berpindah dari satu kota ke kota lain untuk liburan singkat. Tapi setiap tujuan baru selalu menimbulkan pertanyaan yang sama.
"Bagaimana cara saya pergi dari bandara? Di mana saya harus makan? Apa cara terbaik untuk berkeliling? Untuk itu, Grab meluncurkan fitur baru bernama Travel Pass, yang dapat dibeli melalui aplikasi Grab sebelum pengguna meninggalkan negara asal," jelasnya.
Fitur ini telah tersedia di semua negara, termasuk berbagai voucher promo yang dapat digunakan untuk perjalanan bandara, transportasi umum, pesan-antar makanan, dan makan di restoran.
Selain itu, fitur Travel Pass hadir untuk membuat perjalanan di Asia Tenggara jadi lebih terjangkau, nyaman, dan menyenangkan.
Philipp Kandal, Chief Product Officer Grab mengatakan, saat sedang sendiri, berbagi momen bersama keluarga, atau menjelajah destinasi baru, GrabX 2025 merupakan sebuah perjalanan dari berbagai solusi yang dirancang khusus untuk memperkaya pengalaman sehari-hari pengguna, baik di level personal maupun komunal. Melalui berbagai inovasi ini.
“Kami ingin menghapus hambatan dan membuka jalan baru agar pengguna dapat fokus pada hal-hal yang paling berarti dalam hidup mereka, apapun peran yang sedang mereka jalani,” tandasnya. (mcr19/jpnn)
Grab memperkenalkan deretan inovasi terbaru yang dirancang khusus dengan konsep ‘Untuk Semua Versi Dirimu’ (For Every You)
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News