Demul Sentil Lucky Hakim: Liburan Tak Perlu Sampai ke Jepang

Selasa, 08 April 2025 – 12:57 WIB
Demul Sentil Lucky Hakim: Liburan Tak Perlu Sampai ke Jepang - JPNN.com Jabar
Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi. Foto: Diskominfo Jabar

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi mengabarkan bawah liburan Bupati Indramayu Lucky Hakim ke Jepang, untuk menepati janji kepada anaknya. 

Meski begitu, kata Dedi, sebagai pejabat negara seharusnya Lucky Hakim menaati peraturan negara. 

"Dia (Lucky Hakim) pergi ke Jepang untuk memenuhi janji terhadap anak-anaknya. Tapi saya jelasin, Pak Lucky hari ini adalah pejabat negara, jadi terikat oleh peraturan negara," kata Dedi di Gedung Sate, Selasa (8/4/2025).

Dedi pun menuturkan, kepala daerah diharapkan menghabiskannya waktu liburannya di daerah asal, jangan ke luar negeri.

Apabila kurang memuaskan, tugas kepala daerah lah yang harus menyulapnya objek wisata daerahnya seperti di luar negeri. 

"Rekreasinya tuh harus ada di kotanya. Kalau mengatakan, kotanya tidak seindah Jepang, bikin dong seindah Jepang. Kotanya tidak seindah Labuan Bajo, bikin seindah Labuan Bajo, karena itu tugas pemimpin," terangnya. 

Menurutnya, sebagai orang tua yang membahagiakan anak-anak adalah kewajiban dan tidak salah. Namun, bagi Dedi, menyenangkan anak-anak tidak harus ke pelesiran ke Jepang.

"Hak (kewajiban) kita untuk memberikan kebahagiaan bagi anak-anak kita. Tapi kan bahagia tidak mesti di Jepang," tuturnya.

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi menyatakan tugas kepala daerah untuk membuat kawasan wisata yang menyenangkan di suatu daerah.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News