Sub Kogartap 0606/Bogor Bagikan Seribu Paket Takjil Gratis untuk Warga

Minggu, 09 Maret 2025 – 20:30 WIB
Sub Kogartap 0606/Bogor Bagikan Seribu Paket Takjil Gratis untuk Warga - JPNN.com Jabar
Para petugas saat membagikan takjil gratis untuk warga. Foto: Source for JPNN.com

jabar.jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - Kepala Staf Komando Garnisun Tetap II/Bdg, Marsma TNI Novlamirsyah, S.E., M.Tr (Han) mengapresiasi giat positif Subgar Bogor yang membagikan takjil kepada masyarakat di depan kantor Sub Kogartap 0606/Bogor, Jalan Kol Adiyoso Pakansari.

Selain membagikan takjil untuk masyarakat, pihaknya juga membantu masyarakat korban bencana alam di sejumlah wilayah di Kabupaten Bogor. 

Marsma TNI Novlam mengatakan kegiatan berbagi takjil ini merupakan salah satu bentuk kegiatan kecil dengan dampak yang luar biasa.

"Berbagi takjil kepada seseorang merupakan suatu hal yang baik dan termasuk sebagai sedekah. Itu artinya, kita akan memperoleh pahala bersedekah," katanya.

“Siapa yang memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga," tambah dia.

Kepala Sub Garnisun Bogor Mayor Inf Irwan Suwarna menjelaskan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan pihaknya di setiap tahun.

"Kami selalu bersinergi dengan Satpol PP, Dishub dan karyawan PT Merapi Maju di setiap tahunnya dalam membagikan takjil kepada masyarakat," ujarnya.

"Ramadan adalah bulan penuh berkah, maka di bulan ini tentunya harus berlomba-lomba untuk melakukan kebaikan," sambungnya. 

Sub Kogartap 0606/Bogor membagikan seribu paket takjil gratis untuk warga Kabupaten Bogor di Jalan Kol Adiyoso Pakansari
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News