PKS Tunjuk Adityawarman Adil Sebagai Ketua DPRD Kota Bogor

Rabu, 11 September 2024 – 15:45 WIB
PKS Tunjuk Adityawarman Adil Sebagai Ketua DPRD Kota Bogor - JPNN.com Jabar
Pimpinan Sementara DPRD Kota Bogor, Adityawarman Adil. Foto: Yogi Faisal/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - DPRD Kota Bogor menggelar rapat paripurna internal dengan agenda pengumuman calon pimpinan defitinif DPRD Kota Bogor, Rabu (11/9).

Dalam rapat paripurna tersebut, pimpinan sementara DPRD Kota Bogor, Adityawarman Adil, membacakan surat keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Di mana dalam surat tersebut mengusulkan Adityawarman Adil untuk menjadi Ketua definitif DPRD Kota Bogor.

Tak hanya itu, dalam kesempatan tersebut juga diwarnai dengan pembacaan surat keputusan DPP Partai Golongan Karya (Golkar) yang mengusulkan M. Rusli Prihatevy untuk menjadi Wakil Ketua definitif DPRD Kota Bogor.

"Sesuai dengan ketentuan Peraturan DPRD Kota Bogor Nomor 2 Tahun 2019 tentang Tata Tertib Dewan Perwakilan Rakyat Daerah khususnya Pasal 76 ayat (1), yang menyatakan bahwa partai politik yang berhak mengisi kursi pimpinan DPRD, menyampaikan calon pimpinan DPRD untuk selanjutnya diumumkan dan ditetapkan dalam Rapat Paripurna DPRD sebagai calon pimpinan DPRD," kata Adit.

Setelah menyampaikan usulan tersebut, Adit dan Rusli menandatangani berita acara paripurna yang nantinya akan diusulkan ke Pemerintah Provinsi Jawa Barat agar bisa langsung mendapatkan keputusan Gubernur Jawa Barat dan menetapkan pimpinan definitif DPRD Kota Bogor.

"Untuk posisi Wakil Ketua II dan Wakil Ketua III, kami masih menunggu surat keputusan dari Partai Gerindra dan Partai PDI-P. Kalau kedua surat sudah ada akan langsung kami usulkan juga," pungkasnya.

Di lokasi yang sama, Wakil Ketua Sementara DPRD Kota Bogor, M. Rusli Prihatevy menyampaikan bahwa setelah menyampaikan calon pimpinan definitif, pembahasan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) dan penetapan tatib baru akan dilakukan secara paralel.

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengusulkan Adityawarman Adil untuk menjadi Ketua Definitif DPRD Kota Bogor.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News