Seharian Diguyur Hujan, Sejumlah Wilayah di Kabupaten Bandung Terendam Banjir

Rabu, 11 September 2024 – 11:00 WIB
Seharian Diguyur Hujan, Sejumlah Wilayah di Kabupaten Bandung Terendam Banjir - JPNN.com Jabar
Ilustrasi banjir. Foto: Ricardo/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KABUPATEN BANDUNG - Sejumlah wilayah di Kabupaten bandung dilanda banjir seusai diguyur hujan sejak Selasa (10/9/2024) sore.

Berdasarkan catatan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung, sedikitnya 4 daerah terendam banjir akibat hujan deras cukup lama.

Petugas pun saat ini masih melakukan pendataan terhadap titik-titik banjir di wilayah Kabupaten Bandung.

“Dari informasi detail sedang ditelusuri tapi kelihatan yang biasa tergenang banjir, misal Bojongsoang, Baleendah, Dayeuhkolot, dan Katapang sebagian tidak terlalu besar,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bandung Uka Suska Puji saat dikonfirmasi, Rabu (11/9).

Uka menuturkan, banjir yang terjadi tidak sampai memutus arus lalu lintas kendaraan roda dua dan empat. Adapun hujan turun merata di wilayah Bandung Raya pada Selasa sore sampai dini hari kemarin.

“Lalu lintas kendaraan roda dua dan empat berjalan normal, tidak menyebabkan terhambat,” tutur dia.

Hasil penjelasan BMKG, saat ini cuaca di Bandung Raya masih berada di musim kemarau. Namun, perubahan kondisi cuaca seringkali terjadi dan perlu diwaspadai.

“Kalau melihat agenda kebencanaan musim hujan bulan Oktober – November,” ucapnya.

BPBD melaporkan sebagian wilayah di Kabupaten Bandung mengalami banjir akibat hujan yang mengguyur sejak Selasa (10/9/2024) sore kemarin.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News