Jual Beragam Daging Murah, Toko Nusantara GDC Diserbu Warga
jabar.jpnn.com, KOTA DEPOK - Menjelang ramadan Toko Daging Nusantara di Jalan Boulevard Grand Depok City (GDC) diserbu masyarakat.
Alhasil, antrean panjang mengular hingga ke pelataran depan toko tersebut.
Salah satu pengunjung Ita (48) mengaku sengaja datang dari Jagakarsa, Jakarta Selatan, untuk membeli daging di toko tersebut karena harganya yang jauh lebih murah.
“Saya datang bersama suami untuk membeli 10 kilogram daging sapi, karena di sini per kilogramnya hanya Rp 105 ribu, sedangkan di pasaran kisaran Rp 130 hingga Rp 150 ribu,” ucapnya, Jumat (1/4).
Selain harganya yang jauh lebih murah, pilihan dagingnya pun cukup beragam dan kualitasnya juga bagus.
“Pilihannya banyak makanya saya ke sini. Saya beli 10 kilogram bukan untuk sendiri, tetapi ini titipan dari para tetangga saya,” jelasnya.
Meski pun antre, tetapi bukan masalah baginya demi bisa mendapatkan daging dengan harga terjangkau untuk ramadan.
“Semua yang datang ke sini memang tujuannya untuk membeli daging, karena stoknya memang banyak,” tuturnya.
Menjual beragam jenis daging dengan harga murah, Toko Daging Nusantara di Jalan Boulevard Grand Depok City (GDC) diserbu masyarakat.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News