Kecepatan Wifi di Alun-alun Kota Bogor Diganjar Rekor Muri

Kamis, 31 Maret 2022 – 18:35 WIB
Kecepatan Wifi di Alun-alun Kota Bogor Diganjar Rekor Muri - JPNN.com Jabar
Alun-alun Kota Bogor. Foto : Dokumen Pribadi.

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Bekerja sama dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI), Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor meluncurkan jaringan internet tanpa kabel atau wifi gratis, dengan kecepatan maksimum 2.000 mbps bagi masyarakat di sekitar Alun-alun Kota Bogor.

Menariknya, peluncuran penyediaan wifi gratis di area stasiun dan Alun-alun Kota Bogor itu mendapatkan rekor Museum Rekor Indonesia (Muri), lantaran kecepatan wifi di lokasi tersebut bertaraf dunia dengan kecepatan jaringan 1.500-1.900 mbps.

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengucapkan terima kasih kepada PT KAI dan Surge yang sudah mau berkolaborasi dengan Pemkot Bogor dalam menyediakan wifi gratis di kawasan Stasiun Bogor dan Alun-alun Kota Bogor.

"Terima kasih kolaborasinya. Ini adalah bentuk sinergi yang baik, di mana Pemkot Bogor menyediakan infrastuktur, sementara PT KAI dan Surge menyediakan fasilitas pendukungnya," katanya, Kamis (31/3).

Bima meyakinkan fasilitas wifi tersebut akan seterusnya gratis selama Kota Bogor masih berdiri bagi masyarakat yang akan berkegiatan di sekitar alun-Alun kota, baik bekerja, bermain atau bersantai.

Penataan alun-alun pun akan terus berlanjut dengan menyediakan tempat sampah, kursi dan pedestrian dari anggaran pemerintah daerah.

Sementara itu, PT KAI pun akan melaksanakan porsinya, yakni membuat kafe-kafe yang dapat dijangkau oleh pengunjung alun-alun.

Alun-alun Kota Bogor diapit oleh Stasiun Bogor yang berdiri sejak tahun 1881 dan Masjid Agung Bogor yang masih dalam pembangunan hingga 2023.

Selain itu, Alun-alun dan Stasiun Bogor juga dekat dengan Balai Kota Bogor, Mapolresta Bogor Kota dan Pasar Kebon Kembang.

Di dalamnya terdapat beberapa fasilitas seperti area bermain anak, olahraga, taman, religi.

"Penataan ini akan terus berlanjut. Ini hanya salah satu cara untuk mengisi ruang publik ini dengan fasilitas infrastruktur yang bermanfaat bagi warga," ungkap Bima.

Executive Vice President (EVP) Daerah Operasional 1 Jakarta PT KAI Suryawan Putra Hia mengatakan, rekor Muri yang didapatkan bukanlah tujuan.

Memiliki kecepatan 1.500 hingga 2.000 mbps, wifi publik di kawasan Stasiun Bogor dan Alun-alun Kota Bogor meraih rekor Muri.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News