AntriQue Bertransformasi Menjadi WaitHub, Sediakan Manajemen Pengunjung di Berbagai Industri

Kamis, 15 Agustus 2024 – 08:00 WIB
AntriQue Bertransformasi Menjadi WaitHub, Sediakan Manajemen Pengunjung di Berbagai Industri - JPNN.com Jabar
AntriQue resmi bertransformasi menjadi WaitHub. Foto: Source for JPNN.com

Asisten Direktur Bidang Kewirausahaan Direktorat Kawasan Sains & Teknologi dan Inkubasi Bisnis, Irwan Gumilar mengungkapkan, WaitHub bakal terus berkembang.

Menurutnya, WaitHub lahir di incubator ITB, merupakan aplikasi yang unik menyelesaikan satu permasalahan di masyarakat, yakni antrian.

“Ini idenya brilian ya, mencoba membuat masalah menjadi opportunity (peluang). Kami yakin ini bisa terus berkembang,” terangnya. 

Aplikasi WaitHub yang mempunyai fitur inovatif , menawarkan manfaat utama seperti peningkatan efisiensi operasional melalui pengelolaan antrian yang lebih baik, peningkatan kepuasan pelanggan dengan fleksibilitas waktu melalui virtual waiting dan online booking.

Selanjutnya, fitur pembayaran terintegrasi untuk kemudahan transaksi, kontribusi terhadap pendapatan ekonomi lokal dengan memungkinkan pelanggan menunggu di tempat lain seperti restoran dan kafe, aksesibilitas di berbagai platform, serta analitik dan laporan terperinci yang mendukung pengambilan keputusan strategis. (mcr19/jpnn)

AntriQue resmi bertransformasi menjadi WaitHub sebuah platform teknologi yang menyediakan solusi manajemen pengunjung untuk berbagai industri 

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News