Area Parkir Alun-alun Kota Bogor Mulai Ditata Dinas Perhubungan

Jumat, 09 Agustus 2024 – 14:15 WIB
Area Parkir Alun-alun Kota Bogor Mulai Ditata Dinas Perhubungan - JPNN.com Jabar
Area parkir kendaraan di sisi Alun-Alun Kota Bogor. ANTARA/Shabrina Zakaria

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor sedang melakukan penataan parkir di kawasan Alun-Alun Kota Bogor, bersamaan dengan penataan Alun-Alun yang sedang dilakukan Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperumkim).

Kepala Dishub Kota Bogor, Marse Hendra Saputra menyampaikan penataan parkir di kawasan Alun-Alun dilakukan baik di sisi Jalan Dewi Sartika, maupun di Jalan Kapten Muslihat.

Marse mengatakan rencananya titik parkir di Jalan Dewi Sartika akan dihilangkan. Sehingga saat ini Dishub sedang mengupayakan lokasi parkir susun di Jalan Nyi Raja Permas, untuk memindahkan titik parkir.

“Untuk parkir Alun-Alun kami sedang berprogres untuk menyiapkan parkir susun di depan Pasar (Kebon Kembang) Blok G atau di Jalan Nyi Raja Permas,” kata Marse.

Ia menjelaskan, tahapan lokasi parkir susun itu sedang dalam progres. Seperti proses legalisasi dan perizinan yang sedang ditempuh.

Marse berharap, setelah lokasi parkir susun tersebut sudah jadi, maka kendaraan roda dua yang dulunya parkir di sisi Jalan Dewi Sartika bisa pindah ke lokasi tersebut.

“Mudah-mudahan nanti ke depannya di Jalan Dewi Sartika hanya satu sisi. Selebihnya kita masukkan ke dalam parkir susun tersebut,” ucapnya.

Selain di Jalan Dewi Sartika, lanjut Marse, Dishub Kota Bogor juga sedang berusaha menata bagian depan Alun-Alun, tepatnya di Jalan Kapten Muslihat. Tak hanya terdapat kendaraan parkir, di jalan tersebut juga banyak angkutan kota (angkot) yang berhenti untuk mencari penumpang.

Dishub Kota Bogor sedang melakukan penataan parkir di kawasan alun-alun, bersamaan dengan penataan yang sedang dilakukan Disperumkim.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News