H-6 Lebaran, Stasiun Bandung Masih Lengang dari Pemudik

Kamis, 04 April 2024 – 14:30 WIB
H-6 Lebaran, Stasiun Bandung Masih Lengang dari Pemudik - JPNN.com Jabar
Para penumpang mencetak tiket perjalanan Kereta Api (KA) melalui mesin tiket di loket box Stasiun Bandung, Kamis (4/4). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Stasiun Bandung ramai didatangi oleh pemudik yang hendak pulang ke kampung halamannya. 

Pada H-6 Lebaran 1445 Hijriah atau Kamis (4/4), total tiket yang sudah terjual mencapai 13.087.

Pantauan jpnn, di Stasiun Bandung pemudik terus berdatangan. Namun, jumlah pemudik ini belum mengalami lonjakan dari hari sebelumnya. 

Sebabnya, masih ada karyawan yang bekerja di hari ini. Mayoritas aktivitas perkantoran selesai pada Jumat (5/4). 

Kursi tunggu yang berada di Stasiun Bandung pun relatif masih kosong. Namun, arus mudik terlihat ramai dan lancar. 

Manager Humas PT KAI Daop 2 Bandung Ayep Hanafi mengatakan jumlah pemudik yang telah memiliki tiket mudik mencapai 13.087.

Angka tersebut relatif yang paling tinggi dibandingkan dengan awal-awal arus mudik pada tanggal 31 Maret beberapa waktu lalu.

"H-6 penumpang yang meninggalkan wilayah Daop 2 Bandung yang sudah memiliki tiket sebanyak 13.087 penumpang, ini yang tertinggi dan akan terus bertambah," kata Ayep ditemui di Stasiun Bandung. 

Sampai dengan h-6 Lebaran 2024, jumlah pemudik yang berangkat dari Stasiun Bandung terus mengalami kenaikan sejak H-9.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News