Heboh, ITB Tawarkan Mahasiswa Bayar UKT Pakai Pinjol

Kamis, 25 Januari 2024 – 19:30 WIB
Heboh, ITB Tawarkan Mahasiswa Bayar UKT Pakai Pinjol - JPNN.com Jabar
Poster pembayaran kuliah mahasiswa ITB menggunakan aplikasi pinjol Danacita. Foto: akun medsos X @itbfess

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Institut Teknologi Bandung (ITB) tengah ramai diperbincangkan karena menawarkan pembayaran uang kuliah atau UKT menggunakan platform pinjaman online (pinjol). 

Dalam postingan yang diunggah netizen di media sosial X, terdapat poster yang berisi informasi cicilan kuliah bulanan. Mereka mengelolanya bersama pihak ketiga, yakni Danacita. 

Pada poster terdapat informasi program cicilan enam hingga 12 bulan. Proses pengajuan tanpa down payment (DP) dan tanpa jaminan apapun, layaknya aplikasi pinjol lainnya. 

Kemudian, salah satu netizen dalam unggahan tersebut membalasnya dengan simulasi perhitungan pembayaran pendidikan sebesar Rp12,5 juta dengan waktu 12 bulan. 

Nominal pengajuan biaya pendidikan tersebut bisa dicicil per bulan dengan biaya Rp 1.291.667. Kemudian ada juga rincian durasi pembayaran 12 bulan dengan biaya bulanan plat 1,75 persen dan biaya persetujuan sebesar tiga persen. 

Unggahan itu pun meraih banyak reaksi komentar dari netizen lain. Banyak yang menyayangkan karena salah satu universitas terkemuka di Indonesia itu seolah-olah melegalkan pinjol. 

Merespons hal itu, Kepala Humas ITB Naomi Haswanto membenarkan bahwa ITB bekerja sama dengan lembaga keuangan untuk membantu pembayaran kuliah bagi para mahasiswa. 

"ITB (seperti PTN/PTS lain) bekerja sama dengan lembaga non bank," katanya, Kamis (25/1). 

Media sosial diramaikan dengan unggahan yang berisikan informasi kampus ITB tawarkan pembayaran UKT dengan cicilan pinjol.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News