Podomoro Park Bandung gandeng FIT Dalam Pengelolaan Sampah Modern Ramah Lingkungan
Selain pemanfaatan teknologi mesin pemakaian teknologi digital yang khusus untuk pengolahan dan pengelolaan sampah juga digunakan untuk memudahkan tidak hanya bagi penghuni kawasan Podomoro Park Bandung tetapi juga bagi para pelaku bisnis maupun tennant lain yang melaksanakan kegiatan usahanya di kawasan Podomoro Park, untuk mengetahui jumlah sampah yang telah mereka kelola dan manfaat yang diterimanya.
Baca Juga:
Pengelolaan sampah terpadu ini juga menjadi yang pertama yang di dalam kawasan perumahan real estate menggunakan teknologi digital dalam operasionalnya, dan mampu menghitung nilai pengurangan emisi Karbon dari kegiatan pengolahan sampah sebagai salah satu upaya dalam mengurangi dampak krisis iklim.
Kawasan Podomoro Park ini sendiri diharapkan mampu menjadi percontohan bagi kawasan perumahan serta masyarakat luas dalam mengelola sampah yang dihasilkan dari kegiatan setiap harinya, mendorong lingkungan sekitar menjadi kawasan perumahan modern, dan ramah lingkungan.
Teknologi yang digunakan oleh PT Fajar Inovasi Terpadu untuk pengelolaan dan pengolahan sampah, dapat digunakan secara terbuka bagi kalangan masyarakat umum maupun bisnis melalui berbagai bentuk kerjasama. (mar5/jpnn)
PT Kelola Griya Podomoro Park bersama PT Fajar Inovasi Terpadu (FIT) bekerjasama untuk pemakaian sistem dan teknologi dalam pengelolaan sampah terpadu.
Redaktur & Reporter : Ridwan Abdul Malik
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News