Libur Natal, Kawasan Dago Bandung Dipadati Kendaraan Luar Kota
Saat ini, petugas belum akan memberlakukan rekayasa lalu lintas, tetapi kendaraan dari arah kota menuju jalur alternatif ke Lembang bakal diprioritaskan.
“Didomimasi oleh kendaraan dari luar kota yang hendak berwisata. Kami melakukan penarikan dari arah kota menuju jalur altenatif ke Lembang,” tuturnya.
Lebih lanjut, ia memperkirakan kepadatan kendaraan ini masih akan berlangsung hingga malam hari ini.
Kemudian, mengingat esok hari pun masih cuti bersama, maka diprediksi terjadi peningkatan volume kendaraan.
“Kemungkinan besok akan sama seperti hari ini,” ujarnya.
Dengan demikian, ia mengimbau kepada para pengendara yang hendak berwisata dan melintasi jalur alternatif ke Lembang, agar mengutamakan keselamatan. Sebab, di sana terdapat jalur yang menanjak dan menurun.
“Imbauan ke wisatawan yang mau memasuki jalur Dago yang menjadi alternatif ke Lembang, agar berhati-hati karena ada tanjakan dan turunan. Jadi, tetap utamakan keselamatan diri masing-masing,” jelasnya. (mcr27/jpnn)
Jalan Dago yang merupakan jalur alternatif menuju kawasan wisata Lembang di Bandung Barat, mulai dipadati kendaraan dari luar kota.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News