Berdayakan Bisnis Lokal, Dairy Champ Hadirkan Program Ibu Juara
Tetapi, sejak ada program yang bergulir pada September lalu itu, ia bisa mengeksplor banyak hal, termasuk menggeluti hobinya memasak.
“Adanya program Ibu Juara ini juga memotivasi saya, agar bisa berdaya meskipun di rumah saja. Semoga juga bisa jadi sumber inspirasi bagi banyak ibu rumah tangga di luar sana, agar mereka tidak takut untuk memulai usaha dan mau berkarya meskipun hanya dari rumah,” tuturnya.
Sementara itu, Marketing Manager Etika Indonesia Dodi Afandi mengatakan, jika keberadaan program ini juga menjadi ajang untuk memberikan kesempatan bagi para ibu rumah tangga untuk menggunakan keahlian mereka untuk mendapatkan penghasilan tambahan.
“Apalagi jika sebelumnya mereka sudah memiliki keterampilan dalam memasak dan mengolah hidangan, adanya program Ibu Juara ini bisa memberikan kesempatan bagi mereka untuk kembali menggunakan keahliannya, menambah penghasilan, dan mengembangkan bisnis yang dimiliki,” ucap dia.
“Ditambah lagi, mereka bisa menjual hidangan yang bahan dasarnya produk Dairy Champ, yang pasti akan mudah untuk dijual dan dikembangkan,” lanjutnya.
Ia menjelaskan, sebagai sebuah produk, Dairy Champ menawarkan harga yang terjangkau bagi seluruh lapisan masyarakat dengan kualitas produk-produknya, termasuk krim kental manis dan susu evaporasi.
Banyak pelaku UMKM menggunakan Dairy Champ untuk menciptakan makanan dan minuman agar lebih creamy.
“Oleh karena ini, Dairy Champ terus berkomitmen untuk selalu meningkatkan kualitas dan jangkauan yang lebih luas lagi di kalangan komunitas lokal,” tuturnya. (mcr27/jpnn)
Dairy Champ meluncurkan program Ibu Juara untuk memberdayakan para ibu rumah tangga agar bisa tetap menghasilkan uang.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News