Rebana Expo 2023 Sukses Memikat Ratusan Investor

Selasa, 14 November 2023 – 14:45 WIB
Rebana Expo 2023 Sukses Memikat Ratusan Investor - JPNN.com Jabar
Potret pelaksanaan Rebana Expo yang berlangsung pada 9-10 November lalu di Gedung Negara, Cirebon. Foto: Source for JPNN.com

jabar.jpnn.com, CIREBON - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) lewat Badan Pengelola Metropolitan Rebana terus berupaya menarik minat investor untuk berinvestasi.

Kepala BP Rebana, Bernardus Djonoputro mengatakan salah satu upaya menggaet investor yang dilakukan pihaknya adalah menggelar Rebana Expo pada 9-10 November lalu di Gedung Negara, Cirebon.

“Rebana Expo berlangsung sukses,” ucapnya dalam keterangan resmi, Selasa (14/11).

Sebagai upaya persiapan menggaet minat investor untuk menanamkan modal di wilayah Rebana sebagai kutub pertumbuhan dan wajah baru Jawa Barat Event Rebana Expo 2023 menurutnya sangat di apresiasi oleh stakeholder dan para investor dan dunia usaha.

“Investor hadir ke Investor Gathering setengah hari, Gala Dinner, dan dilanjutkan dengan kunjungan lapangan ke Kampus ITB Cirebon, Bendungan Cipanas, Bandara Internasional Kertajati dan Pelabuhan Patimban,” terangnya.

Pihaknya mencatat tak kurang 100 pelaku usaha dan investor dari berbagai sektor termasuk keuangan, pengembang property, perusahaan teknologi energi terbarukan, konsultan properti dunia.

Juga ada para donor multilateral, UMKM, perusahaan pelatihan tenaga kerja, universitas, bahkan importir dan eksportir dari berbagai negara.

"Sebagai event jemput bola, kami berhasil menyambut antusiasme investor ke Rebana. Minat investasi di Airport Kertajati, Pelabuhan Patimban dan kawasan-kawasan industri sangat tinggi,” ungkapnya.

Rebana Expo 2023 sukses memikat ratusan investor untuk berinvestasi di kawasan yang meliputi 7 kabupaten/kota.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News