Band Skatepunk Rosemary Luncurkan Single Baru Dengan Judul All Over Me

Pada dasarnya Rosemary dan Brokenboard Records juga mencoba untuk melakukan kemungkinan baru
dalam proses distribusi karya musik.
Selain itu, Rosemary juga mengajak Carla Agustian, seniman kontemporer asal Bandung yang biasa menggunakan arang (charcoal) sebagai media berkarya lukisnya.
Carla diajak sebagai kolaborator yang membuat karya untuk cover artwork dari single All Over Me. Pertemuan Rosemary dengan Carla juga terjadi secara tidak sengaja, namun pada dasarnya dua seniman lintas media ini berhasil menemukan titik temu yang sesuai untuk kecenderungan karyanya masing-masing.
Rosemary memang dikenal sebagai grup musik yang gemar melakukan eksperimen yang bersifat multi disiplin, seperti menggabungkan beberapa genre musik dalam proses pembuatan lagu, memasukan unsur tradisi yang kental untuk selanjutnya di kolaborasikan dengan musik keras yang biasa mereka bawakan.
All Over Me menjadi hadiah terbaik untuk Skatepunkers dimanapun berada. Dan yang pasti kejutan ini belum berakhir karena tahun depan akan ada karya kolaborasi lain yang akan diluncurkan oleh Rosemary. (mar5/jpnn)
Band skatepunk asal kota Bandung, Rosemary yang terbentuk di tahun 1997 meluncurkan single lagu dengan judul All Over Me.
Redaktur & Reporter : Ridwan Abdul Malik
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News