Rp 1 Miliar Digelontorkan Pemerintah Untuk BPJS Ketenegakerjaan Ketua RT dan RW Se-Kabupaten Bogor

Minggu, 01 Oktober 2023 – 13:00 WIB
Rp 1 Miliar Digelontorkan Pemerintah Untuk BPJS Ketenegakerjaan Ketua RT dan RW Se-Kabupaten Bogor - JPNN.com Jabar
Bupati Bogor, Iwan Setiawan saat memberikan pemaparan di Rapat Paripurna pengesagan APBD Perubahan 2023 di gedung DPRD Kabupaten Bogor, Sabtu (30/9) malam. Foto: Source for JPNN.com

jabar.jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - Bupati Bogor Iwan Setiawan berkomitmen memberikan jaminan sosial ketenagakerjaan lewat BPJS Ketenegakerjaan kepada para ketua RT dan ketua RW se-Kabupaten Bogor.

Komitmen tersebut dibuktikan lewat dukungan anggaran yang telah disahkan dalam Anggaran Pendapanan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2023.

Bupati Bogor, Iwan Setiawan mengatakan anggaran yang disiapkan dalam APBD Perubahan tersebut untuk meng-cover BPJS Kesehatan untuk tiga bulan ke depan terhitung sejak Oktober.

“Saya juga kemaren janji kepada para RT RW, dan Alhamdulillah untuk tiga bulan ke depan kami bisa mengalokasikan BPJS ketenagakerjaan untuk RT RW se-Kabupaten Bogor. Anggarannya sekira Rp1 miliar,” ujar Iwan Setiawan seusai Rapat Paripurna pengesagan APBD Perubahan 2023 di gedung DPRD Kabupaten Bogor, Sabtu (30/9) malam.

Menurutnya, Jaminan Sosial Ketenagakerjaan masih identik bagi pekerja formal, sementara pekerja informal, seperti RT RW belum banyak yang tersentuh.

Iwan Setiawan mengaku pemberian jaminan tersebut merupakan bentuk perhatian Pemkab Bogor kepada RT RW yang menjadi ujung tombak pemerintah di lingkup terkecil.

“Tujuan utama pemerintah hadir untuk memberikan perlindungan pada ketua RT RW. Harapannya, ada kenyamanan dan jaminan bagi ketua RT dan RW yang melaksanakan tugas. Sehingga ketika ada yang meninggal dunia, nantinya akan mendapatkan jaminan santunan dari BPJS ketenagakerjaan,” terang Iwan Setiawan.

Selain itu, Iwan Berharap pemberian jaminan ketenagakerjaan ini juga bisa memicu kinerja RT RW se Kabupaten Bogor yang jumlahnya sekitar 19.235 orang.

Pemkab Bogor menggelontorkan anggaran Rp 1 miliar di APBD Perubahan 2023 untuk membiayai BPJS Ketenegakerjaan bagi Ketua RT dan RW se- Kabupaten Bogor.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News