Warga Andir Berbondong-bondong Antre di Pasar Sembako Murah Polrestabes Bandung

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Budi Sartono mengatakan, Pasar Sembako Murah digelar di Lembur Cepot Juara, Kebun Jeruk. Di lokasi tersebut merupakan kampung bebas narkoba.
“Untuk pasar murah sendiri ada beras, tepung, gula, sehingga kami membantu warga sekitar dengan harga murah untuk mendistribusikan kepada warga di sekitar Kebon Jeruk,” ucapnya.
Sementara itu, Asisten Manager Administrasi dan Keuangan Perum Bulog Kantor Cabang Bandung Anwar Husein menuturkan, pasar sembako murah yang digelar di Andir ini diharapkan dapat menstabilkan harga bahan pangan di masyarakat.
Selain di Kecamatan Andir, terdapat dua lokasi kegiatan pasar murah lainnya.
“Masyarakat membutuhkan karena harga tinggi (di pasaran),” tuturnya.
Anwar menjelaskan, komoditas yang dijual yakni beras premium, minyakita, dan Sania, tepung tulip, dan tepung beras.
Harga sembako ini disubsidi oleh Polrestabes Bandung sehingga lebih murah.
“Kami membawa 2,5 kuintal beras medium, 5 kuintal beras premium, minyakita 180 liter, Sania 24 liter, tepung tulip 40 kg, dan tepung beras 20 kg,” ucapnya. (mcr27/jpnn)
Polrestabes Bandung menggelar giat Pasar Sembako Murah di Kecamatan Andir dalam rangka membantu masyarakat.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News