BRT Berbasis Listrik Diluncurkan, Begini Peran BUMD PT Jasa Sarana Jabar

Senin, 28 Agustus 2023 – 21:00 WIB
BRT Berbasis Listrik Diluncurkan, Begini Peran BUMD PT Jasa Sarana Jabar - JPNN.com Jabar
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan operasional Bus Rapid Transit (BRT) Bandung Raya rute Padalarang - Leuwi Panjang di kawasan Kota Baru Parahyangan, Kabupaten Bandung Barat. Foto: Source for JPNN.com

Adapun total rute BRT Bandung Raya berjumlah 20 rute melintasi kawasan Kabupaten Bandung Barat, Kota Cimahi, Kota Bandung, Kabupaten Bandung, dan Kabupaten Sumedang.

Kang Emil mengatakan ke-20 rute BRT tersebut belum termasuk penguatan transportasi massal berbasis rel dan kereta gantung (cable car).

"Total BRT 20 rute digabungkan nanti penguatan transportasi massal berbasis rel dan cable car," sebutnya.

Gabungan transportasi massal BRT, rel dan kereta gantung itu diyakini akan meningkatkan penggunaan kendaraan umum masyarakat Bandung Raya dari 14 persen menjadi 50 persen.

"Ini akan mengonversi dari 14 persen warga Bandung Raya yang menggunakan kendaraan umum menjadi minimal 50 persen, itu yang dulu saya paparkan ke Pak Jokowi," pungkasnya. (mcr19/jpnn)

BUMD PT Jasa Sarana ikut ambil bagian dalam operasional Bus Rapid Transit (BRT) Bandung Raya. Begin gambaran peran vitalnya.

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News