Gegara Truk Kontainer Rem Blong, 6 Kendaraan Tabrakan Beruntun, 1 Orang Tewas di Cianjur
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Kecelakaan beruntun yang melibatkan enam unit kendaraan terjadi di ruas Jalan Perintis Kemerdekaan, Jebrod, Kabupaten Cianjur pada Rabu (2/8) sore.
Dalam kecelakaan ini melibatkan tiga truk, dua minibus, dan satu sepeda motor.
Kasat Lantas Polres Cianjur AKP Anaga Budiharso mengatakan, kecelakaan ini terjadi ketika sebuah truk kontainer mengalami rem blong.
Truk kemudian, menabrak sebuah truk sampah yang ada di depannya. Karena, rem tidak berfungsi, kontainer itu terus melaju dan menabrak sebuah sepeda motor.
Akibatnya, pengemudi sepeda motor itu tewas di tempat.
“Untuk pengendara motor langsung meninggal di tempat akibat tertabrak,” kata Anaga dikonfirmasi.
Ia melanjutkan, setelah sepeda motor, kontainer lalu menabrak minibus merk Avanza berwarna hitam yang juga menyebabkan kendaraan itu melaju dan menabrak kendaraan mini truk yang ada di depannya.
Kendaraan itu terus melaju dan menabrak sebuah truk pengangkut pasir dan batu.
Kecelakaan beruntun melibatkan enam kendaraan terjadi di Kabupaten Cianjur. Satu orang tewas dalam kecelakaan itu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News