Kisah Pilu Pengusaha Tempe di Depok, Terpaksa Menunda Pernikahan Akibat Kacang Kedelai Mahal

Senin, 21 Februari 2022 – 13:15 WIB
Kisah Pilu Pengusaha Tempe di Depok, Terpaksa Menunda Pernikahan Akibat Kacang Kedelai Mahal - JPNN.com Jabar
Aksi menuntut pemerintah untuk menurunkan harga kacang kedelai, di Palsigunung RT 3/1 Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok. Foto : Lutviatul Fauziah

jabar.jpnn.com, DEPOK - Sudah jatuh tertimpa tangga. Kiranya pribahasa tersebut sangat cocok untuk menggambarkan nasib Yuti Haryanto, seorang pengusaha tempe di Kota Depok yang mesti rela menunda niatnya mempersunting pujaan hatinya.

Pria berusia 26 tahun itu bercerita, semula dalam waktu dekat ini ia bakal melamar sosok wanita yang sedari dulu sudah ia cintai.

Namun, takdir berkata lain lantaran tabungan yang sudah lama ia kumpulkan terpaksa mesti digunakan untuk menyelamatkan bisnis tempe miliknya di tengah kenaikan harga kacang kedelai.

"Karena harga kacang kedelai mahal, terpaksa tabungan yang sudah saya siapkan untuk melamar dan menikah harus digunakan untuk menyelamatkan bisnis tempe saya," katanya, pada Senin (21/2).

Rencananya, tak lama setelah prosesi lamaran, Haryanto berniat akan menikahi pujaan hatinya tersebut. Sayangnya, rencana itu mesti kandas lantaran harga kacang kedelai yang terus meroket hingga saat ini.

"Sudah ada rencana dalam waktu dekat ini akan menikah setelah lamaran. Akan tetapi, belum bisa terlaksana karena saya harus menyelamatkan usaha tempe yang sudah saya rintis sejak tiga tahun terakhir ini," ujarnya.

Beruntungnya, keluarga dari pihak wanita juga berprofesi sebagai pengusaha tempe.

Sehingga pihak keluarga wanita amat memahami kondisi yang dialami Haryanto saat ini di tengah meroketnya harga kacang kedelai.

Buntut harga kacang kedelai mahal, seorang pengusaha tempe di Depok terpaksa menunda pernikahan. Ceritanya seperti kisah sedih di film drama loh gaes.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News