TPA Cipayung Overload, Ridwan Kamil: 100 Persen Sampah Depok Akan Dibuang ke TPPAS Lulut Nambo

Selasa, 20 Juni 2023 – 12:40 WIB
TPA Cipayung Overload, Ridwan Kamil: 100 Persen Sampah Depok Akan Dibuang ke TPPAS Lulut Nambo - JPNN.com Jabar
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil angkat bicara terkait kondisi sampah di Kota Depok yang kian menghawatirkan.

Pria yang akrab disapa Kang Emil ini menyebut bahwa salah satu upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat, yakni dengan mengalihkan sampah Kota Depok ke Tempat Pengolahan dan Pemrosesan Akhir Sampah (TPPAS) Lulut Nambo.

"Sampah Depok itu solusinya di Lulut Nambo," ucapnya usai menghadiri ground breaking Aspen Medical Hospital Depok, Selasa (20/6).

Dirinya menyebut nantinya akan ada proses pemilahan sampah yang dihasilkan di Kota Depok.

"Nantinya sampah yang non-proyek, yang akan di-recycle itu," terangnya.

Namun, hal tersebut masih akan dibicarakan lebih lanjut untuk penanganan sampah tersebut.

"Akan dibicarakan lebih mendalam sebagai temporary solusi," tuturnya.

Nantinya, sampah dari Kota Depok 100 persen akan dibuang ke Lulut Nambo.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sebut nantinya seluruh sampah di Kota Depok 100 persen akan dibuang ke TPPAS Lulut Nambo.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News