Libur Panjang, Kendaraan Wisatawan di Bandung Masih Landai

Jumat, 02 Juni 2023 – 18:35 WIB
Libur Panjang, Kendaraan Wisatawan di Bandung Masih Landai - JPNN.com Jabar
Ilustrasi: Kepadatan lalu lintas di Jalan Setiabudi, Kota Bandung. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Bandung memastikan situasi arus lalu lintas pada libur panjang di wilayah hukumnya, masih terpantau ramai lancar.

Kasatlantas Polrestabes Bandung Kompol Eko Iskandar mengatakan, bila dibandingkan dengan hari Kamis kemarin, kepadatan di hari ini tidak terlalu tinggi.

Kendaraan masih bisa melaju dengan lancar tanpa hambatan, terutama di jalur-jalur arteri, seperti di Jalan Asia Afrika.

“Terkait dengan pantauan arus lalu lintas untuk hari ini terpantau masih belum terlalu signifikan. Masih ramai lancar ya, khusus hari ini. Kalau dilihat masih ramai kemarin dibanding hari ini kendaraan yang masuk ke Bandung dilihat dari Exit Tol Pasteur,” kata Eko dihubungi, Jumat (2/6).

Eko menuturkan, kepadatan mulai terlihat di sekitar pusat perbelanjaan 23 Paskal, Jalan Pasir Kaliki, kemudian Jalan Dago yang mengarah ke kawasan wisata Lembang.

“Kemudian, beberapa tempat itu yang kelihatan terlihat kepadatan itu ada di 23 Paskal, kemudian di Dago arah ke Dago Pakar, sementara itu yang terpantau,” ujarnya.

“(Jalan) Asia Afrika masih landai, Braga kelihatan ramai. Beberapa titik ini merah ya, Braga,” sambungnya.

Eko memprediksikan, kepadatan lalu lintas baru akan terjadi menjelang malam hari. Hal itu dikarenakan, kendaraan yang mulai turun dari arah Bandung atas, seperti Setiabudi dan Lembang.

Satlantas Polrestabes Bandung menerjunkan seluruh personelnya untuk mengamankan libur panjang yang diprediksi berlangsung hingga Minggu.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News