366 Calhaj Asal Depok Diberangkatkan ke Tanah Suci

Sabtu, 27 Mei 2023 – 15:00 WIB
366 Calhaj Asal Depok Diberangkatkan ke Tanah Suci - JPNN.com Jabar
Kepala Kemenag Depok, Enjat Mujiat melepas 366 Calhaj asal Kota Depok, di Balai Kota Depok, Sabtu (27/5). Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Sebanyak 366 jemaah calon haji (Calhaj) asal Kota Depok berangkat ke Tanah Suci dan dilepas langsung oleh Wali Kota Depok Mohammad Idris, di Balai Kota Depok, Sabtu (27/5).

Diketahui, ratusan calhaj tersebut akan terlebih dahulu diantar ke Asrama Haji Embarkasi Bekasi, dan akan diberangkatkan ke Arab Saudi pada esok hari.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Depok, Enjat Mujiat mengatakan, jemaah Calhaj yang diberangkatkan pada hari ini seluruhnya dalam keadaan sehat.

"InsyaAllah semua prosesnya lancar dari Kota Depok ke Embarkasi, lalu ke bandara hingga sampai di Mekkah," ucapnya, Sabty (27/5).

Jemaah Calhaj kloter 10 JKS atau gelombang pertama ini terdiri dari 157 laki-laki dan 209 perempuan.

"Adapula delapan petugas haji turut mendampingi jemaah di kloter ini," terangnya.

Dirinya mengungkapkan, jemaah tertua yang berangkat pada tahun ini berusia 92 tahun asal Kecamatan Beji bernama Sainah, dan tetap dalam kondisi sehat.

"Saya berpesan kepada jemaah Calhaj untuk menjaga kesehatan, sering semprot wajah dengan air karena cuaca di sana panas dan perbanyak minum air putih," kata Enjat.

Sebanyak 366 calon jemaah haji asal Kota Depok di berangkatkan ke Tanah Suci, pada sabtu (27/5) di Balai Kota Depok
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News