Sempat Diwanti-wanti Ridwan Kamil, Kini Underpass Dewi Sartika Jadi Sasaran Vandalisme

Sabtu, 29 April 2023 – 22:10 WIB
Sempat Diwanti-wanti Ridwan Kamil, Kini Underpass Dewi Sartika Jadi Sasaran Vandalisme - JPNN.com Jabar
Aksi vandalisme yang ada di Underpass Dewi Sartika. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Underpass Dewi Sartika Kota Depok yang baru diresmikan beberapa bulan lalu, kini sudah mnejadi sasaran vandalisme.

Diketahui, Underpass Dewi Sartika tersebut merupakan sebuah pembangunan hasil kolaborasi Pemerintah Kota (Pemkot) Depok  dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar), yang diresmikan langsung Oleh Gubernur Jabar, Ridwan Kamil pada awal Januari 2023.

Berdasarkan pantauan JPNN.com di lokasi, dinding underpass dicoret-coret menggunakan cat semprot dan berada di sisi kiri Underpass Dewi Sartika.

Coretan tersebut, berwarna silver tepat berada di lukisan yang menghiasi dinding Underpass Dewi Sartika.

Padahal, saat peresmian Ridwan Kamil sudah menitipkan untuk perawatan dan pengawasan kepada Wali Kota Depok, Mohammad Idris.

Bahkan, orang nomor satu di Jawa Barat itu meminta agar Pemkot Depok memasangkan kamera pengintai untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, termasuk aksi vandalisme.

"Iya nanti akan kami koordinasikan (untuk mencegah vandalisme),” ucapnya, Selasa (17/1).

Selain itu, Ridwan Kamil juga meminta kepada Mohammad Idris untuk memasang kamera pengintai di Underpass Dewi Sartika untuk menambah keamanan.

Underpass Dewi Sartika kini menjadi sasaran vandalisme. Padahal, sebelumnya Ridwan Kamil sudah mengingatkan terkait hal tersebut.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News