Di Hadapan Ribuan Warga Jabar, Ridwan Kamil Minta Maaf Hingga Berpamitan

Sabtu, 22 April 2023 – 18:45 WIB
Di Hadapan Ribuan Warga Jabar, Ridwan Kamil Minta Maaf Hingga Berpamitan - JPNN.com Jabar
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil didampingi istri saat bersilaturahmi dengan ribuan warga seusai melaksanakan salat id di Masjid Raya Al Jabbar, Kota Bandung, Sabtu (22/4). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ikut hadir dalam pelaksanaan salat Idulfitri 1444 Hijriah di Masjid Raya Al Jabbar, Kota Bandung, Sabtu (22/4).

Dalam momen lebaran ini, pria yang karib disapa Emil itu menyampaikan permohonan maaf kepada warga, atas kekurangannya selama menjabat sebagai Guberrnur Jawa Barat dalam 5 tahun terakhir.

Di sisi lain, prestasi yang sudah ditorehkan diharapkan bisa menjadi inspirasi dan disyukuri.

Adapun dalam kegiatan ini, Ridwan Kamil didampingi istri Atalia Praratya dan sejumlah pejabat. Tampak hadir pula Kapolda Jabar Irjen Pol Akhmad Wiyagus yang berbaur bersama ribuan masyarakat.

Seusai beribadah, Emil dan jajarannya melakukan silaturahmi dengan masyarakat.

Ia mengatakan, banyak capaian yang sudah diraih dari sektor ekonomi, investasi, sosial, dan lain-lain. Salah satunya adalah mengubah 1.000 desa miskin menjadi nol per Desember 2022.

Dari kinerjanya itu, ada ratusan penghargaan yang diraih. Namun diakuinya bahwa selama menjabat banyak pekerjaan dan perbaikan yang belum sempurna.

“Tadi saya melaporkan sebagian dari 510 penghargaan perubahan yang harus kami syukuri dan juga memohon maaf kalau ada kekurangan,” ucapnya.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berpamitan kepada ribuan jemaah salat id di Masjid Al Jabbar. Begini konteksnya,
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News