PD Muhammadiyah Kota Depok: Hamdalah, Salat Id di 32 Lokasi Berjalan Lancar

Jumat, 21 April 2023 – 10:35 WIB
PD Muhammadiyah Kota Depok: Hamdalah, Salat Id di 32 Lokasi Berjalan Lancar - JPNN.com Jabar
Pelaksanaan Salat Id, di Beji, Kota Depok. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Kota Depok melaksanakan Salat Idulfitri 1 Syawal 1444 Hijriah, di 32 lokasi di Kota Depok, salah satunya di wilayah Beji, Kota Depok. '

Terlihat ratusan jemaah memadati lokasi pelaksanaa Salat Id sejak pagi hari.

Imam sekaligus khatib yang bertugas, Ali Wartadinata mengatakan pada hari ini tema yang diangkat dalam khutbahnya yakni "Tiga Ciri Orang yang Kembali Kepada Fitrah".

"Saya mengajak semua untuk melestarikan nilai-nilai ramadan, baik kesolehan pribadi maupun masyarakat," ucapnya, Jumat (21/4).

Selain itu, termasuk menjaga akhlak yang baik di antara seluruh masyarakat sebagai buah dari ibadah dari bulan ramadan.

"Sayang kalau ramadan semua sudah banyak berbuat baik kalau setelah ramadan kita kembali kepada yang tidak baik. Mudah-mudahan ramadan bisa membuat kita baik," terangnya.

Dirinya menerangkan bahwa hari ini Muhammadiyah Kota Depok menyelenggarakan Salat Id di 32 lokasi yang tersebar di Kota Depok.

"Kebetulan saya bagian dari Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah, dan hari ini menyelenggarakan Salat Idulfitri di 32 tempat yang tersebar di delapan kecamatan," tuturnya.

PD Muhammadiyah Kota Depok mengaku pelaksanaan Salat Id di 32 lokasi di Kota Depok berjalan dengan lancar dan khidmat.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News