Ribuan Jemaah Muhammadiyah di Bandung Ikuti Salat Id Hari Ini
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Ribuan warga Bandung mengikuti salat Idulfitri 1 Syawal 1444 Hijriah yang digelar Pimpinan Wilayah (PW) Muhammadiyah Jawa Barat.
Pelaksanaan salat id berlangsung di Lapangan Softball Lodaya, Kota Bandung pada Jumat (21/4).
Pantauan di lokasi, ribuan jemaah mulai memadati lokasi sejak pukul 06.00 WIB.
Adapun salat id yang dipimpin oleh Dr H Sanusi itu dimulai tepat pukul 07.00 WIB.
Sekretaris Badan Takmir Masjid Mujahidin Bandung Sani Sanjaya mengatakan, pelaksanaan salat id tahun ini, Muhammadiyah berbeda dengan ketetapan yang dikeluarkan pemerintah.
"Pelaksanaan salat id hari ini insya Allah kami sebagaimana sudah ditetapkan diawal melaksanakan hari ini di hari Jumat tanggal 21 April 2023," kata Sani ditemui di lokasi, Jumat (21/4).
Ada sekitar 3.000 hingga 4.000 jemaah yang memadati lapangan softball Lodaya ini.
"Kemudian, berkaitan penetapan pemerintah yang berbeda dengan kami, ini terjadi membludaknya jumlah jemaah yang sangat banyak. Diperkirakan ada 3.000 - 4.000 jemaah," ujarnya.
PW Muhammadiyah Jabar menggelar salat id di Lapangan Softball Lodaya, Kota Bandung. Ribuan jemaah antusias mengikutinya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News