Asyik, Tahun Ini Kota Bogor Punya Perda Pondok Pesantren

Kamis, 10 Februari 2022 – 17:40 WIB
Asyik, Tahun Ini Kota Bogor Punya Perda Pondok Pesantren - JPNN.com Jabar
Tim panitia khusus (Pansus) Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Penyelenggaran Pondok Pesantren, Ahmad Aswandi. Foto: Humpropub DPRD Kota Bogor

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Tim panitia khusus (Pansus) Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Penyelenggaran Pondok Pesantren, telah menerima draft hasil fasilitasi Gubernur Jawa Barat (F-Gub). 

Guna menindaklanjutinya, Pansus yang dipimpin oleh Ahmad Aswandi ini menggelar rapat finalisasi dengan Bagian Hukum dan HAM Setda Kota Bogor dan tenaga ahli.

Poin-poin yang menjadi catatan berdasarkan hasil F-Gub, diklaim oleh Aswandi sudah dipenuhi dan dimasukkan kedalam draft Raperda yang nantinya akan dibawa ke rapat Badan Musyawarah (Banmus) agar bisa segera diparipurnakan.

“Pada hari ini kami membahas hasil F-gub terkait raperda tentang penyelenggaran pondok pesantren. Kami juga sudah memasukkan sejumlah poin berdasarkan hasil evaluasi gubernur," kata Aswandi, pada Kamis (10/2).

Pria yang akrab disapa Kiwong itu menjelaskan, didalam draft Raperda Penyelenggaran Pondok Pesantren mengatur sejumlah poin krusial soal penyelenggaraan pondok pesantran.

Seperti menegaskan fungsi pondok pesantren sebagai lembaga pendidikan dan dakwah. Sekaligus mewajibkan Pemerintah Kota Bogor untuk memberikan bantuan untuk penyelenggaraan pondok pesantren.

"Jadi, ke depan Pemerintah Kota Bogor juga harus ikut ambil bagian dalam membantu perkembangan pondok pesantren yang ada di Kota Bogor," ujarnya.

Berdasarkan data yang dimiliki tim Pansus, ada sekitar140 Pondok Pesantren di Kota Bogor. Namun, hingga saat ini, baru ada sekitar 70 pesantren yang sudah meregisterasi ulang izin pendidikannya. 

Tahun ini Kota Bogor bakal miliki Perda tentang Pondok Pesantren. Kepo sama poin dan isinya? baca di sini yah untuk info lebih lengkapnya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News