Covid-19 di Depok Menggila, Keterisian Tempat Tidur Rumah Sakit Meningkat

Kamis, 27 Januari 2022 – 14:50 WIB
Covid-19 di Depok Menggila, Keterisian Tempat Tidur Rumah Sakit Meningkat - JPNN.com Jabar
Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok Mary Liziawati. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Seiring meningkatnya kasus positif Covid-19 di Kota Depok, dibarengi juga dengan Bed Occupancy Rate (BOR) atau tingkat keterisian Tempat Tidur (TT) di 24 rumah sakit rujukan Covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok Mary Liziawati menyebut, terdapat 1.680 kasus aktif Covid-19 di 11 Kecamatan dan 63 kelurahan.

“Selama sepekan mengalami peningkatan 810 kasus dan kenaikan ini merupakan yang tertinggi se- Jawa Barat,” tuturnya, Kamis (27/1).

Mary menuturkan, dari 24 rumah sakit rujukan Covid-19 yang ada di Kota Depok terdapat 88 tempat tidur ICU dan 465 tempat tidur isolasi.

“Keterisian BOR saat ini yaitu, 6,82 persen tempat tidur ICU dan 24,09 persen tempat tidur isolasi,” ujar Mary.

Dia meminta, hal tersebut agar menjadi perhatian para Direktur Utama rumah sakit, untuk menyediakan tempat tidur tambahan.

“Dimohon para Dirut rumah sakit untuk segera menyediakan tambahan tempat tidur isolasi, mengingat kenaikan kaus yang semakin tinggi,” tutur Mary.

Mary mengatakan, Dinkes telah berupaya melakukan sosialisasi dan meningkatkan kesadaran masyarakat terkait dengan lonjakan kasus Covid-19 di Kota Depok.

Bed Occupancy Rate (BOR) atau tingkat keterisian Tempat Tidur (TT) di 24 rumah sakit rujukan Covid-19 meningkat.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News