Sukarelawan Barka Siap Dukung Andri Gunawan Jadi Wali Kota Bandung
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Sukarelawan yang mengatasnamakan Barisan Relawan Kang Andri (Barka) mendeklarasikan diri untuk mengusung Andri Gunawan menjadi Wali Kota Bandung 2024-2029.
Ketua Barka, Budi Darmawan mengatakan deklarasi dan pernyataan sikap kali ini didasarkan pada sosok Andri Gunawan yang sudah pantas memimpin Kota Bandung.
Pihaknya menilai Ketua Karang Taruna Kota Bandung itu betul-betul memikirkan masyarakat kecil dan juga ekonomi kerakyatan.
Oleh sebab itu, ibu-ibu dan tokoh masyarakat mendukung Andri Gunawan menjadi Wali Kota Bandung 2024-2029.
"Sudah saatnya, kami menentukan sikap untuk mendukung siapa yang harus memimpin Kota Bandung ke depan, agar bisa lebih baik dan lebih baik lagi," ujarnya, Minggu (15/1).
Sekadar diketahui, Barka berasal dari sejumlah komunitas, tokoh masyarakat dan ibu-ibu ini mengusung tagline Bandung Hudang.
Pemilihan tagline ini untuk mengingatkan kepada masyarakat agar turut serta membangun serta mencari solusi untuk menyelesaikan masalah-masalah terutama yang dialami kalangan bawah.
"Bukan berarti kami menganggap selama ini Kota Bandung tidur, tetapi jangan sampai kota ini dimiliki oleh sebagian golongan. Kota Bandung ini adalah milik kita semua," tuturnya.
Barisan Sukarelawan Kang Andri (Barka) mendeklarasikan diri untuk mengusung Andri Gunawan menjadi Wali Kota Bandung 2024-2029.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News